HKN Ke 58 Bidan Cantik ini Berharap Ada Perhatian Bagi Tenaga Honorer Kesehatan

 




Ruang Pena Arrahman--  Bidan Nurkhalifah Mawaddah, S.Tr, keb ini adalah pengabdi di Puskesmas Kinovaro  Kec.Kinovaro, Kab.Sigi, Sulawesi Tengah 

Saat dirinya mengikuti perlombaan senam di Kota Palu, dalam peringatan HKN ke 58 yang di laksanakan di halaman kantor Dinas kesehatan Kabupaten Sigi Kota Palu Sulawesi tengah, Kamis, 10/11

Bidan cantik ini berharap Di HKN Ke 58 menjadi titik acuan balik untuk dunia kesehatan dan lebih mendapat perhatian Pemerintah khususnya bagi para pengabdi & honorer. 

Related Article

Sampai saat ini Gaji Honorer saya  hanya Rp.250.000 perbulan saja. Saya honor dari tahun 2020 hingga Sekarang.

Maka dari itu melalui momunten berharga di Hari Kesehatan Nasional ( HKN ) dapat memberikan ruang perhatian kepada kami.

Nurkhalifah Mawaddah, S. Tr, Keb  menambahkan  bahwa dalam perjalanan selama mengabdi  di dunia kesehatan saya berharap kehadiran Peringatan HKN Ke 58 ini bisa menjadikan kami dapat tumbuh motivasi yang lebih baik lagi kedepan.

HKN tahun ini mengusung tema ‘Bangkit Indonesiaku Sehat Negeriku, " Kata Gadis Cantik Asal Sigi ini.

Dikatakan pula, saat ini adalah yang paling tepat melakukan reformasi atau perubahan-perubahan. HKN ke-58 menjadi peluang dalam mendekatkan layanan kesehatan kepada masyarakat yang lebih prima, lebih luas jangkauannya dan juga lebih cepat dalam memberikan layanan masyarakat. ( Rahman)

0 Komentar